Welcome to My Blog

Selamat datang di blog yang sederhana ini. Semoga blog ini dapat bermanfaat bagi kita semua. And last, feel free to post your comments...

Senin, 16 Agustus 2010

Apa Kabar Para Veteran Tentara Kemerdekaan?

Sebelumnya, saya ingin mengucapkan: Dirgahayu RI ke-65!!!




Ok, langsung ke topiknya aja...

Di tengah semaraknya pesta kemerdekaan, masih ada kaum yang terlupakan. Yang tak bisa disangkal memiliki peran yang sangat besar dalam memperjuangkan kemerdekaan ini.

Ya, mereka adalah para veteran tentara pejuang kemerdekaan.

Wahai para tentara veteran pejuang kemerdekaan, bagaimana kabar kalian sekarang?
Adakah kalian merasakan kemerdekaan yang kalian perjuangkan itu?











Well, I don't think so...

Seringkali kita melihat berita mengenai kondisi terkini para veteran perang kemerdekaan Indonesia. Dan yang membuat miris adalah, ternyata mereka tidak memperoleh "kemerdekaan" yang mereka perjuangkan tersebut. Generasi sekarang cenderung telah melupakan jasa-jasa mereka.

Banyak diantara para pahlawan ini yang sekarang menjalani hidup yang tidak layak. Masa tua mereka dihabiskan dengan "bersandar" kepada orang lain. Bahkan untuk sekedar makan pun sangat sulit. Dan yang lebih ironis, tidak jarang kita mendengar berita tentang penggusuran rumah para veteran, demi kepentingan penguasa.

Apakah mereka layak mendapatkan semua ini? Mengapa perjuangan mereka, yang mempertaruhkan nyawa, bersimbah peluh dan darah di medan perang, seolah dipandang sebelah mata? Padahal tanpa mereka, sangat mungkin kita tidak akan bisa merayakan "Hari Kemerdekaan" setiap tanggal 17 Agustus.

Ironis, yang selalu dikenang adalah para Proklamator. Sedangkan para pejuang di medan perang seolah dilupakan. Tanpa mengecilkan peran para Proklamator, jasa-jasa para veteran perang tidak dapat dipinggirkan. Mereka lah yang berada di barisan paling depan, berhadapan dengan moncong senjata musuh. Mengorbankan tenaga, keluarga, harta, dan bahkan nyawa demi satu kata: MERDEKA...

Mungkin mereka tidak mengharapkan segala puja-puji yang berlebihan. Paling tidak, berikanlah mereka kehidupan yang layak. Biarkan mereka menikmati masa tua dengan penuh kebahagiaan.

Wahai para pejabat, tidak sadarkah kalian bahwa tanpa mereka kalian mungkin tidak dapat ongkang-ongkang kaki di belakang meja kerja, memperoleh kehidupan yang lebih dari cukup. Wahai para generasi muda, tidak sadarkah kalian bahwa tanpa mereka kalian mungkin tidak dapat merasakan kebebasan yang sangat kalian idam-idamkan?

Buktikanlah bahwa kita, bangsa Indonesia, adalah bangsa yang besar. Karena ada kata bijak: "Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawan".

Kepada para veteran perang yang terlupakan, saya mewakili seluruh generasi muda mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada kalian semua. Karena tanpa kalian, kemerdekaan belum tentu dapat diraih.

You're truly heroes, UNSUNG HEROES !!!